
Kamis, 23 Juni 2022
Pelaksanaan kegiatan Musyawarah Masyarakat Desa (MMD) membahas beberapa hal yang berkaitan dengan kesehatan masyarakat, Musyawarah Masyarakat Desa (MMD) Tahun 2022 yang dilaksanakan oleh beberapa unsur (Kepala Desa, Perangkat Desa, kader siaga, kader Posyandu, tokoh masyarakat, PKK, BPD) untuk membahas masalah-masalah kesehatan warga, mulai dari sampah, komunal, rokok, serta penyakit. MMD dihadiri oleh Dokter dan penyuluh kesehatan dari Puskesmas Talawi sebagai narasumber yang memberikan pengarahan-pengarahan agar Desa Sikalang bisa menjadi Desa yang sehat
Selanjutnya kader Desa siaga memaparkan laporan kegiatan yang sudah dilaksanakan dengan kunjungan langsung kerumah-rumah warga sehingga dapat didata warga yang perlu mendapat perhatian khusus, terutama yang sakit. Serta pengarahan agar dibawa ke Puskesmas untuk mendapat tindak lanjut dari tenaga Kesehatan. Serta penganjuran bagi masyarakat untuk mengikuti Posyandu yang tiap bulan dilaksanakan baik Posyandu Balita, Ibu hamil, remaja dan lansia.
Puskesmas memiliki Program baru yaitu pemberian penyuluhan kesehatan pada Kelompok tani yang ada di Desa Sikalang sehingga kelompok tani dapat juga berkonsultasi secara langsung dengan tenaga kesehatan yang akan dilaksanakan satu kali dalam sebulan pada saat acara pertemuan kelompok tani

